Pemprov Sumut siapkan mudik gratis sambut Idul Fitri 1444 Hijriah


Ini betul-betul free (gratis), tidak ada biaya. Bus seat-nya beda-beda, kita ada bus yang sedang dan bus yang besar. Pastinya pendaftaran mudik gratis warga Sumut…

Medan (ANTARA) – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara menggelar program mudik gratis bagi masyarakat dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah.

Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Sumatera Utara (Sumut), di Medan, Selasa, mengatakan program yang digagas Pemprov Sumut ini diberi nama Program Mudik Gratis Bermartabat yang bertujuan mengurangi beban masyarakat dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah.

“Mudik gratis total ada 30 bus. Itu nanti kita berangkatkan tanggal 19 April 2023 atau H-2 Lebaran. Kita berangkatkan dari Kantor Gubernur Sumut,” ujarnya.

Adapun rute mudik yakni Kota Medan dengan tujuan Penyabungan, Padangsidimpuan, Sibolga, Rantauprapat, Gunungtua, Sidikalang, Salak, Stabat dan Besitang dengan keberangkatan dari Kantor Gubernur Sumut, Jalan Diponegoro, Medan.

Untuk itu, lanjut dia, masyarakat hanya melakukan pengisian data pribadi melalui google form yang telah disiapkan untuk mendaftar program mudik tersebut tanpa dipungut biaya.

Baca juga: Kemenhub buka mudik gratis sepeda motor dengan kapal laut
Baca juga: Kemenhub: Mudik gratis diharapkan kurangi pemudik sepeda motor

“Ini betul-betul free (gratis), tidak ada biaya. Bus seat-nya beda-beda, kita ada bus yang sedang dan bus yang besar. Pastinya pendaftaran mudik gratis warga Sumut dan tinggal mengisi link atau barcode yang sudah disampaikan di flyer. Tidak ada persyaratan khusus, kita lakukan verifikasi, kalau KTP sudah pasti ya,” katanya.

Ia juga mengatakan sejak pendaftaran yang dibuka pada Senin 20 Maret 2023, kini sebanyak 121 calon pemudik sudah mendaftar. Menurutnya, masyarakat sangat antusias dengan program mudik tersebut.

“Sudah lumayan ini, sudah ratusan. Tadi saya cek sudah 121. Ada yang minta satu grup, saya bilang tetap diregistrasikan. Kalau diidentifikasi bisa satu grup, kita upayakan satu grup juga,” ujar Agustinus

Selain bertujuan mengurangi beban masyarakat dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri, kata dia, program mudik gratis ini diharapkan mampu menekan angka kecelakaan lalu lintas, sehingga mengurangi volume angka pemudik yang menggunakan sepeda motor untuk di alihkan ke bus.

“Kita harapkan ada shifting, ada perpindahan dari orang mudik naik sepeda motor ke bus, karena lebih nyaman kita fasilitasi sampai tiba, kita siapkan juga untuk berbuka puasa snack (makanan ringan), makannya, dan lain-lainnya,” ujar Agustinus.

Baca juga: BUMN sediakan 65 ribu kuota mudik gratis guna tekan angka kecelakaan
Baca juga: Erick Thohir siap luncurkan Mudik Gratis BUMN pada Rabu 15 Maret 2023

Pewarta: Anggi Luthfi Panggabean
Editor: Risbiani Fardaniah
COPYRIGHT © ANTARA 2023

Scroll to Top