Nggak Ember Artisartis Ini Tahu Pernikahan Marshel Widianto dan Cesen



Jakarta

Marshel Widianto baru saja mengumumkan pernikahannya dengan sang istri, Cesen JKT48 melalui sebuah unggahan di Instagram. Pengumuman itu juga dilakukan Marshel Widianto sekaligus memberi tahu kelahiran putra pertamanya.

Marshel Widianto mengaku sudah menikah semenjak Februari 2022 dengan Cesen JKT48. Pernikahannya tak dihelat secara besar namun beberapa artis lainnya mengetahui hal ini.

Deretan artis yang mengetahui pernikahan Marshel Widianto adalah Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Mpok Alpa, Kiky Saputri, hingga Celine Evangelista. Marshel Widianto mengaku hanya memberikan kabar kepada mereka saja.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya mensyukuri banget, saya punya circle yang baik. A Raffi juga tahu dan dia menjaga banget, biasanya A Raffi suka keceplosan kan, tapi ini aku mohon banget sama A Raffi jangan kasih tahu siapa-siapa dulu,” ujar Marshel Widianto di Trans 7, Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (22/3/2023).

“A Raffi, Teh Gigi, Mpok Alpa, Kiky Saputri, Celine Evangelista tahu, kita memang bestie banget,” tambah Marshel.

Marshel melanjutkan, baginya sosok Raffi Ahmad adalah orang yang sangat baik dan terpercaya. Bahkan Marshel Widianto sampai menggunakan nama tengah Raffi Ahmad untuk menjadi nama tengah anaknya.

“Itulah kenapa nama tengah anak saya Farid, Itu kan nama tengah Raffi Ahmad, belum banyak yang tahu kan,” jelas Marshel Widianto.

Marshel Widianto kembali menjelaskan bahwa kelahiran anaknya pada 1 Maret 2023. Namun ia baru mengumumkannya pada 18 Maret 2023 karena takut membuat keramaian di kawasan rumah sakit.

“Aku posting tanggal 18 Maret, anakku lahir 1 Maret,” tutur Marshel Widianto.

“Karena ketika posting rumah sakit yang ada di Menteng langsung ramai di situ, wartawan. Saya sampai di telepon sama direkturnya, ‘Mas Marshel, ini kenapa ramai banget gitu’,” tambahnya lagi.

Simak Video “Marshel Widianto yang Kurang Tidur Namun Tetap Semangat Urus Anak”
[Gambas:Video 20detik]
(pig/dar)

Scroll to Top