Meugang Pertama Ramadhan 1444 Hijriah Polres dan Pemkab Aceh Besar Gelar Pasar Murah di Kuta Malaka


Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (Diskopukmdag) Aceh Besar, Ir Darmansyah, ST, MSi, mengatakan pasar murah di hari pertama meugang ini digelar bekerja sama Polres Aceh Besar. 

Laporan Indra Wijaya | Jantho

SERAMBINEWS.COM, JANTHO – Hari meugang pertama jelang Ramadhan 1444 Hijriah, Selasa (21/3/2023), Polres Aceh Besar dan Pemkab Aceh Besar menggelar pasar murah di halaman Kantor Camat Kuta Malaka, Aceh Besar.

Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (Diskopukmdag) Aceh Besar, Ir Darmansyah, ST, MSi, mengatakan pasar murah di hari pertama meugang ini digelar bekerja sama Polres Aceh Besar. 

Tujuannya untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokoknya pada hari meugang dan pada bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah.

“Pemkab Aceh Besar dan Polres Aceh Besar melakukan upaya bersama untuk memenuhi kebutuhan masyarakat pada hari meugang dan pada bulan puasa,” katanya.

Menurutnya, dengan pelaksanaan pasar murah ini, selain untuk menyambut bulan suci Ramadhan, juga akan dapat mendukung percepatan pemulihan ekonomi dengan menyediakan barang kebutuhan pokok dan adanya stabilitas harga saat bulan Ramadhan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Baca juga: VIDEO – Kebutuhan Pokok Dijual Rp 162.000 per Paket di Pasar Murah Simeulue

“Melalui program pasar murah, Pemkab Aceh Besar berharap masyarakat dapat mengakses bahan pangan pokok dengan harga terjangkau dalam saat bulan puasa dan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah nanti,” tutur Darmansyah.

Sementara itu, Kapolres Aceh Besar AKBP Charlie Syahputra Bustaman, SIK, MH, mengatakan kegiatan pasar murah tersebut juga hasil kerja sama antara Polres Aceh Besar dengan Disperindag Aceh Besar.

Ini merupakan kali pertamanya kerja sama antara Pemkab dan Polres Aceh Besar dalam pergelaran pasar murah.

“Alhamdulillah dengan kerja sama ini, kita bisa meringankan beban masyarakat disaat meugang dan pada saat puasa Ramadhan yang hanya tinggal 2 hari lagi,” sebutnya.

Kapolres menambahkan pasar murah tersebut digelar saat hari meugang Ramadhan , supaya dapat membantu masyarakat yang tidak bisa makan daging atau tidak mampu membeli daging meugang, dan tentunya untuk menjaga harga barang dan untuk pengendalian laju inflasi yang sedang terjadi.

“Pasar murah ini kita gelar pada hari meugang agar bisa membantu masyarakat kita yang tidak suka daging atau tidak mampu membeli daging pada hari meugang,” ujar Kapolres Aceh Besar.

Baca juga: Marcel Sabitzer Beri Sinyal Tak Bakal Lama di Manchester United, tapi Mengaku Senang di Old Trafford

Untuk itu, Ia berharap dengan digelarnya pasar murah tersebut, semoga bisa membantu memenuhi kebutuhan masyarakat di hari meugang dan pada saat puasa dengan tujuan utamanya masyarakat tetap sejahtera di tengah inflasi yang sedang melanda.

“Harapan kami dengan adanya pasar murah ini, bisa mengakomodir kebutuhan masyarakat saat meugang dan puasa karena saat menjelang Ramadhan tradisi meugang daya beli masyarakat akan meningkat, sehingga harga terjangkau dan masyarakat bisa menyambut Ramadhan dengan suka cita serta dapat menekan laju inflasi yang sedang terjadi saat ini,” ungkapnya.

Kapolres juga mengimbau masyarakat Aceh Besar agar di bulan suci Ramadhan nanti kita dapat meningkatkan ibadah dan menjaga ketertiban, sehingga ibadah bisa dilaksanakan maksimal untuk memperoleh ketaqwaan.

“Mari sama-sama kita meningkatkan ibadah kita di bulan yang mulia ini, dan mari sama-sama menjaga ketertiban dan kebersihan mesjid atau meunasah dan lingkungannya, sehingga ibadah kita bisa terasa aman, nyaman dan damai.

Dengan begitu kita bisa laksanakan ibadah kita dengan maksimal dan khusyuk, semoga ibadah kita ini bisa diterima Allah SWT dengan penuh ketaqwaan,” pungkasnya. (*)

Baca juga: Kondisi Ustaz Dasad Latif Sedang Dirawat di Singapura, Meminta Didoakan Cepat Sembuh

Scroll to Top